Polisi Serbu Markas HMI Cilosari Jakarta



HMI, (News-Online) : Aksi Brimob yang represif dan menyerbu markas HMI Cilosari Jakarta sudah melampaui batas, apalagi mereka melakukan aniaya dan tindakan brutal yang mencederai berat para aktivis HMI dan mahasiswa Jabodetabek yang berdemo menolak kenaikan harga BBM. Menurut para aktivis HMI, ini harus dilawan dan digugat ke pengadilan agar polisi tahu diri dan tidak berani melanggar konstitusi lagi. ''Kalau perlu polisi Brimob itu diajukan semua ke pengadilan dan dicopot jika terlibat aniaya mahasiswa, mereka itu utang budi sama mahasiswa yang membuat Polri dan TNI dipisahkan secara kelembagaan,'' kata para aktivis HMI CIlosari, dengan dukungan moral  aktivis ITB 1977-78 Miming Abdurachim dan Bang Fredy, senior KAHMI.
Pada Kamis (15/3) dini hari. tiga orang mahasiswa HMI ditangkap di Sekretariat HMI dan diperiksa di Mapolsek Menteng. Ini baru pertama terjadi, sebab orde Baru saja tidak berani mengirm polisi menyerbu markas HMI Jakarta di Cilosari. Tindakan polisi yang ngawur itu mencoreng rezim SBY dan membuatnya jadi sasaran keras demo mahasiswa yang menolak Neoliberalisme dan naiknya BBM di tengah korupsi rezim SBY yang menggila.
Aksi biadab polisi itu membuat HMI seluruh cabang di Indonesia marah dan mendesak Kapolri memberi sanksi kepada kapolres  setempat yang membawahi kawasan CIlosari Jakarta itu, bahkan Kapolri terkena imbasnya didesak mundur oleh para aktivis mahasiswa yang kesal dan kecewa dengan tindakan biadab polisi.
Polisi sudah membantah terlibat pemukulan mahaiswa HMI di Cilosari dan aktivis mahasiswa lain yang tergabung dalam aksi Rabu kemarin, namun itu tak cukup dan tindakan itu hipokrit. Polisi harus bertanggung jawab, kata aktivis HMI. M Ridwan.
Selain melakukan pembubaran, polisi juga melakukan penangkapan atas tiga orang aktivis yang berdemo. Penangkapan itu terjadi di Sekretariat HMI.
Terkait dugaan tindak perusakan terhadap buku-buku di markas HMI Cilosari, polisi mengatakan kejadian itu sangat situasional. "Polisi melakukan hal tersebut lantaran situasi saat itu memaksa petugas melakukan tindakan tersebut."
Kalangan HMI sepakat akan menuntut ke pengadilan para polisi yang menganiaya mahasiswa di CIlosari, agar tak terulang lagi di masa datang(ac) lihat sumber

1 komentar:

JOIN NOW !!!
Dan Dapatkan Bonus yang menggiurkan dari dewalotto.club
Dengan Modal 20.000 anda dapat bermain banyak Games 1 ID
BURUAN DAFTAR!
dewa-lotto.cc

Posting Komentar